519 PENGANTAR ALIH TUGAS HAKIM PENGADILAN AGAMA MENTOK KELAS IA MENJADI HAKIM PENGADILAN AGAMA PROBOLINGGO KELAS IB

Arsip Berita

PENGANTAR ALIH TUGAS HAKIM PENGADILAN AGAMA MENTOK KELAS IA MENJADI HAKIM PENGADILAN AGAMA PROBOLINGGO KELAS IB

www.pa-mentok.go.id. Seluruh Aparatur Pengadilan Agama Mentok mulai dari Ketua Bapak Adi Sufriadi, S.H.I, Wakil Ketua ibu Komariah, S.H.I, M.E, Hakim, Pejabat structural maupun fungsional, staf pelaksana, Ketua Darmayukti Karini, Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) dan siswa Praktik Kerja Lapangan ( PKL) SMK N 1 Muntok pada hari Kamis 14 September 2023 bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Mentok menghadiri acara Pengantar Alih Tugas Bapak M. Refi Malikul Adil, S.H.M.H.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Pengadilan Negeri Mentok yakni Bapak Iwan Gunawan, S.H, M.H. beserta Hakim Pengadilan Negeri Mentok;
Bapak M. Refi Malikul Adil, S.H., M.H. merupakan Hakim yang bertugas di Pengadilan Agama Mentok sejak akhir tahun 2020. Pada tanggal 4 September 2023 yang lalu beliau mendapatkan Promosi Mutasi Hakim menjadi Hakim Pengadilan Agama Probolinggo Kelas IB;


Dalam kesempatan tersebut Ketua Pengadilan Agama Mentok menyampaikan ucapan selamat kepada Bapak M. Refi Malikul Adil, S.H.M.H atas promosi dan mutasinya, beliau juga menyampaikan kilas balik (Flash back) bahwa Bapak M. Refi Malikul Adil ini sangat loyal dan totalitas dalam bekerja, setiap ada event-event Bapak M. Refi ditunjuk sebagai Ketua Panitia dan seluruh event tersebut berjalan sukses. Diakhir sambutannya Ketua Pengadilan Agama Mentok berharap semoga ditempat yang baru karir beliau bisa lebih sukses lagi dan tidak lupa pula menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas nama pribadi maupun rekan-rekan Pengadilan Agama Mentok apabila dalam pergaulan selama ini terdapat ucapan baik yang disengaja atau pun tidak disengaja yang menyinggung perasaan beliau;

Selain Ketua Pengadilan Agama Mentok, Panitera Pengadilan Agama Mentok Bapak Supri, S.H.I, M.H. mewakili aparatur Pengadilan Agama Mentok menyampaikan kesan dan pesan bahwasanya rekan-rekan merasa kehilangan akan sosok Bapak M. Refi Malikul Adil, S.H.M.H. karena beliau merupakan teman dalam berdiskusi, beliau memiliki pengetahuan yang luas sehingga dapat menambah ilmu rekan-rekan kerja lainnya. Selain itu Panitera Pengadilan Agama Mentok juga menyampaikan meskipun sudah tidak satu tempat kerja lagi beliau berharap masih dapat berkomunikasi dan mengharapkan petunjuk jika ada persoalan yang kurang dipahami;

Dalam kesempatan itu juga Bapak M. Refi Malikul Adil, S.H.M.H. menyampaikan bahwa Pengadilan Agama Mentok sangat berkesan karena beliau pertama kali diangkat menjadi Hakim di Pengadilan Agama Mentok dan karater beliau terbentuk di Pengadilan Agama Mentok ini. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf kepada pimpinan maupun rekan-rekan jika ada perbuatan dan tutur kata beliau yang kurang berkenan. (ly)

Bagikan ini :