Arsip Berita
Pelantikan Kasubbag PTIP Pengadilan Agama Mentok
www.pa.mentok.go.id. Rabu, 22 Januari 2025,Pengadilan Agama Mentok menyelenggarakan acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan untuk Kasubbag Perencanaan, Teknologi Informasi, dan Pelaporan (PTIP), Bapak Noval Ramon, A.Md. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Mentok, Hermanto, S.H.I, M.E, bertempat di ruang utama Pengadilan Agama Mentok.Pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Sungailiat Kelas IB beserta jajarannya. Selain itu, turut hadir pula keluarga dari Bapak Noval Ramon serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Mentok, yang menyaksikan momen bersejarah ini.
Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Mentok, Hermanto, S.H.I, M.E, memberikan ucapan selamat kepada Bapak Noval Ramon atas jabatan barunya dan berharap agar yang bersangkutan dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, memberikan kontribusi positif, serta mendukung kemajuan Pengadilan Agama Mentok, khususnya dalam bidang perencanaan dan teknologi informasi.
Acara pelantikan ini berjalan dengan khidmat dan diakhiri dengan foto bersama antara pejabat yang dilantik, keluarga, serta seluruh tamu undangan yang hadir. Semoga dengan hadirnya Kasubbag PTIP yang baru, Pengadilan Agama Mentok dapat semakin maju dan optimal dalam menjalankan tugasnya. (ly)
Bagikan ini :